Kamis, 23 Oktober 2014

ubuntu dasar


UBUNTU

Ubuntu merupakan salah satu distribusi Linux yang berbasis Debian dan didistribusikan sebagai perangkat lunak bebas. Nama Ubuntu berasal dari filosofi dari Afrika Selatan yang berarti "kemanusiaan kepada sesama". Ubuntu dirancang untuk kepentingan penggunaan pribadi, namun versi server Ubuntu juga tersedia, dan telah dipakai secara luas.Proyek Ubuntu resmi disponsori oleh Canonical Ltd. yang merupakan sebuah perusahaan yang dimiliki oleh pengusaha Afrika Selatan Mark Shuttleworth. Tujuan dari distribusi Linux Ubuntu adalah membawa semangat yang terkandung di dalam filosofi Ubuntu ke dalam dunia perangkat lunak. Ubuntu adalah sistem operasi lengkap berbasis Linux, tersedia secara bebas, dan mempunyai dukungan baik yang berasal dari komunitas maupun tenaga ahli profesional.

ubuntu.01

Sejarah ubuntu

Ubuntu adalah salah satu proyek andalan Debian. Sasaran awal Ubuntu adalah menciptakan sistem operasi desktop Linux yang mudah dipakai. Ubuntu dijadwalkan dirilis setiap 6 bulan sehingga sistem Ubuntu dapat terus diperbarui.Ubuntu pertama kali dirilis pada 20 Oktober 2004. Semenjak itu, Canonical telah merilis versi Ubuntu yang baru setiap 6 bulan sekali. Setiap rilis didukung selama 18 bulan untuk pembaruan sistem, keamanan, dan kesalahan. Setiap 2 tahun sekali (versi xx.04 dengan x angka genap) akan mendapatkan Long Term Support (LTS) selama 3 tahun untuk desktop dan 5 tahun untuk edisi server. Namun Ubuntu 12.04 yang akan dirilis April 2012 akan mendapatkan pembaruan sistem selama 5 tahun. Perpanjangan dukungan ini bertujuan untuk mengakomodasi bisnis dan pengguna IT yang bekerja pada siklus panjang dan pertimbangan biaya yang mahal untuk memperbarui sistem.

Paket-paket software Ubuntu berasal dari paket tidak stabil Debian; Ubuntu memakai format paket dan manajemen paket Debian (APT dan Synaptic). Paket Debian dan Ubuntu seringkali tidak cocok. Paket Debian sering kali perlu dibuat ulang dari source agar dapat dipakai di Ubuntu, begitu juga sebaliknya. Ubuntu bekerja sama dengan Debian untuk berusaha agar perubaha-perubahan sistem Ubuntu mengarah kembali ke Debian, namun hal ini hampir tak terlaksana. Penemu Debian, Ian Murdock, pernah berkata bahwa paket Ubuntu berpotensi mengarah terlalu jauh dari Debian. Sebelum setiap rilis Ubuntu, paket-paket diambil dari paket tidak stabil Debian dan digabung dengan modifikasi Ubuntu. Sebulan sebelum perilisan, pengambilan paket dihentikan dan kerja selanjutnya adalah memastikan paket-paket yang sudah diambil bekerja dengan baik.



dektop ubuntu.

Ubuntu sekarang dibiayai oleh Canonical Ltd. Pada 8 Juli 2005 Mark Shuttleworth mendirikan pendirian Ubuntu Foundation dan memberikan pendanaan awal sebesar US$10 juta. Tujuan dari pendirian yayasan ini adalah untuk memastikan pengembangan dan dukungan semua versi Ubuntu dapat terus berjalan.


Pada 31 Oktober 2011, Mark Shuttleworth mengumumkan bahwa Ubuntu 14.04 akan mendukung smartphone, tablet, dan smart TV. Dan desain-desainnya pun sudah mulai dirancang.


Terminal

1. sudo su

Perintah dasar sudo su (super user) ini digunakan untuk login sebagai root pengguna tertinggi, dapat dilihat pada gambar di bawah ini user harus menginput password terlebih dahulu. kita dapat setting semua file yang ada pada pc tersebut dengan terminal ini. 

2. ls

ls berfungsi untuk melihat apa saja yang ada dalam folder tersebut. Perintah ls disini yaitu (List) berarti lihat direktori dalam warna berbeda dengan teks berformat penuh.



3. mkdir

 mkdir (Make Directory) befungsi membuat sebuah direktori. misal membuat folder baru dengan cara (mkdir "nama folder"), untuk membuat file baru dan langsung menambahkan text didalamnya dengan cara (echo "text" > "nama file".txt), dan bisa juga membuat file baru tanpa ada isinya dengan cara (gedit "nama file".txt), seperti berikut :

4. rmdir


rmdir berfungsi untuk menghapus file dengan cara (rmdir "nama foldel").


konfigurasi ip pada ubuntu dengan cara mengetikkan ipconfig.






RTT

Trafik dengan Parameter Round Trip Time (RTT)
Pendahuluan

 Monitoring jaringan merupakan salah satu bagian dalam manajemen jaringan dimana monitoring berfungsi untuk mengevaluasi performa dan untuk melihat efisiensi dan stabilitas operasional. Analisa dan monitoring trafik diperlukan untuk meningkatkan kualitas layanan jaringan dengan penggunaan analisa statistik untuk memperoleh karakteristik trafik. Statistik ini menggambarkan tentang kualitas layanan dan trafik jaringan. Karena adanya keragaman kebutuhan bandwidth oleh trafik yang dihasilkan dari aplikasi berbeda.
Pada percobaan ini monitoring trafik jaringan menggunakan PING (Packet Internet Gopher) yang digunakan untuk menguji kemampuan sebuah host berkomunikasi atau mengirim data ke luar (www.mangaku.com). Perintah dari ping ini akan nenunjukkan jumlah data yang hilang sewaktu berkomunikasi dan time to live (TTL). Dan juga kita melihat  Round Trip Time (RTT), yaitu waktu yang diperlukan oleh suatu sinyal atau paket data untuk berjalan dari sumber ke tujuan dan kembali lagi ke sumber. Waktu yang sedikit berarti trafik bagus sedangkan jika RTT nya besar berarti trafik tidak bagus.
Dengan menggunakan data yang didapat dari ping kemudian dicari nilai PDF (Probability Density Function) yang menyatakan nilai kemungkinan dari setiap kejadian dan nilai CDF (Cumulative Density Function) yang menjumlahkan nilai kemungkinan sampai suatu kejadian tertentu, setelah itu dari hasilnya maka akan didapat informasi mengenai kinerja dari jaringan dan tentang prediksi yang berhubungan dengan kinerja jaringan tersebut. Percobaan ini dilakukan tes ping kesalah satu situs komik dan film cartoon yang servernya www.mangaku.com

Langkah pengujian

1. Membuka  command prompt di "run".


2. mengetikkan "ping www.mangak
u.com -n 12 -l 8 -i 255 >8.txt"seperti gambar berikut:


hasil data kecepata yang di request akan tersimpan di local disk C:/user/ahmad.hsb dalam notped. "www.mangaku.com" artinya perintah ping ke website,"-n15" saya melakukan 15 pengambilan data atau iterasi, "-l 8 ukuran paket icmp yang dipakai 8byte, "-i 225" time to live/TTL, ">8.txt" data tersebut di simpan pada notepad file tersebut di “local disk C: users/ahmad.hsb/8.txt”.


                                       

Dapat dilihat bahwa reply data paket terjadi 15 data dalam satu paket, terjadi loss 1 data menyebabkan data yang diterima adalah 14 data, kecepatan data terkecil adalah 72ms, data kecepatan maksimum adalah 244ms, dan rata-rata kecpatan adalah 117ms. saya mencoba request kecepatan data sebayak 12 kali dalam ukuran paket yang berbeda dan menghasilkan data sebagai berikut:



hasil percobaan dalam bentuk grafik



Kesimpulan

1. Terjadinya loss disebabkan koneksi lambat atau tidak stabil.
2. Semakin besar ukuran paket data, maka semakin besar pula RTT nya jika kondisi trafik jaringan         sedang bagus dan stabil.



Rabu, 22 Oktober 2014

web server

server web atau peladen web dapat merujuk baik pada perangkat keras atau pun perangkat lunak yang menyediakan layanan akses kepada pengguna melalui protokol komunikasi HTTP atau HTTPS atas berkas-berkas yang terdapat pada suatu situs wab dalam layanan ke pengguna dengan menggunakan aplikasi tersentu.
penggunaan paling umum server wab adalah untuk menempatkan situs wab,namun pada prakteknya penggunaannya diperluas sebagai tempat penyimpanan data atau pun untuk menjalankan sejumlah aplikasi kelas bisnis.
fungsi utama sebuah web server adalah mentransfer berkas atas permintaan pengguna melalui protokol komunikasi yang telah ditentukan. disebabkan sebuah halaman wab dapat terdiri atas berkas teks, gambar, video, dan lainnya pemamfaatan web server web berfungsi pula


untuk membuktikan apakah apache yang kita install berjalan, dapat dilakukan dengan mengetikkan ip address pada alamat web. ip ini dapat dilihat dengan mengetikkan ifconfig pada terminal. pada gambar diatas terlihat ip komputer yang saya gunakan yaitu 172.16.30.10.